Oleh sahli.humas (Sel, 14/02/2012 – 12:00) Dosen dan mahasiswa Program Magister Ilmu Administrasi (MAP) telah mengikuti Simposium Nasional Asosiasi Ilmuwan Adminsitrasi Negara (SIMNAS ASIAN) ke 2 yang telah berlangsung di Univesitas Slamet Riyadi Surakarta pada tanggal 10-12 Pebruari 2012. Simposium ini bertema ETIKA ADMINISTRASI NEGARA SEBAGAI FONDASI NEGARA YANG KUAT dibagi dalam tiga sub tema yakni reformasi birokrasi, kebijakan publik, dan manajemen potensi daerah. Program MAP mengirimkan delegasi dengan jumlah anggota terbanyak yakni 32 orang terdiri dari delapan orang staf pengajar dan 22 orang mahasiswa. Total paperĀ yang dipresentasikan dalam simposium tersebut sebanyak 70 paper sedangkan paper yang dipresentasikan oleh delegasi MAP sebanyak 22 paper. Sehingga simposium tersebut sangat terasa didominasi oleh peserta dari MAP Unsoed. Partisipasi dosen dan mahasiswa MAP dalam simposium nasional tersebut bukanlah yang pertama kali. Tahun kemarin juga telah mengirimkan dosen dan mahasiswanya menjadi pemakalah ke beberapa seminar nasional dan internasional, di antaranya seminar internasional di Ateneo de Manila University, Filipina. Keikutsertaan mahasiswa sebagai pemakalah dalam berbagai seminar ini menjadi nilai tambah tersendiri karena secara tidak langsung proses pembelajaran melibatkan para pakar dan kolega ilmuwan yang sebidang dari universitas lain baik dalam negeri maupun luar negeri. Dengan proses seperti ini diharapkan lulusan MAP tidak hanya menjadi jago kandang tapi siap bersaing secara global. Disamping keikutsertaan dalam seminar, program MAP juga telah menindaklanjuti Surat Edaran Dirjend Dikti mengenai kewajiban untuk publikasi tesis pada jurnal ilmiah nasional. Hal ini telah diputuskan dalam rapat Komisi Program Studi , mahasiswa yang mengajukan ujian tesis harus melampirkan dokumen yang menyebutkan bahwa tesis mahasiswa yang bersangkutan telah disubmit ke jurnal dan dinyatakan siap untuk dimuat. Semua langkah ini sebagai manifestasi penjaminan mutu program studi yang telah diberi kepercayaan oleh BAN-PT mendapatkan nilai akreditasi A.
Sumber: http://unsoed.ac.id
Oleh sahli.humas (Sel, 14/02/2012 – 12:00) Dosen dan mahasiswa Program Magister Ilmu Administrasi (MAP) telah mengikuti Simposium Nasional Asosiasi Ilmuwan Adminsitrasi Negara (SIMNAS ASIAN) ke 2 yang telah berlangsung di Univesitas Slamet Riyadi Surakarta pada tanggal 10-12 Pebruari 2012. Simposium ini bertema ETIKA ADMINISTRASI NEGARA SEBAGAI FONDASI NEGARA YANG KUAT dibagi dalam tiga sub tema yakni reformasi birokrasi, kebijakan publik, dan manajemen potensi daerah. Program MAP mengirimkan delegasi dengan jumlah anggota terbanyak yakni 32 orang terdiri dari delapan orang staf pengajar dan 22 orang mahasiswa. Total paperĀ yang dipresentasikan dalam simposium tersebut sebanyak 70 paper sedangkan paper yang dipresentasikan oleh delegasi MAP sebanyak 22 paper. Sehingga simposium tersebut sangat terasa didominasi oleh peserta dari MAP Unsoed. Partisipasi dosen dan mahasiswa MAP dalam simposium nasional tersebut bukanlah yang pertama kali. Tahun kemarin juga telah mengirimkan dosen dan mahasiswanya menjadi pemakalah ke beberapa seminar nasional dan internasional, di antaranya seminar internasional di Ateneo de Manila University, Filipina. Keikutsertaan mahasiswa sebagai pemakalah dalam berbagai seminar ini menjadi nilai tambah tersendiri karena secara tidak langsung proses pembelajaran melibatkan para pakar dan kolega ilmuwan yang sebidang dari universitas lain baik dalam negeri maupun luar negeri. Dengan proses seperti ini diharapkan lulusan MAP tidak hanya menjadi jago kandang tapi siap bersaing secara global. Disamping keikutsertaan dalam seminar, program MAP juga telah menindaklanjuti Surat Edaran Dirjend Dikti mengenai kewajiban untuk publikasi tesis pada jurnal ilmiah nasional. Hal ini telah diputuskan dalam rapat Komisi Program Studi , mahasiswa yang mengajukan ujian tesis harus melampirkan dokumen yang menyebutkan bahwa tesis mahasiswa yang bersangkutan telah disubmit ke jurnal dan dinyatakan siap untuk dimuat. Semua langkah ini sebagai manifestasi penjaminan mutu program studi yang telah diberi kepercayaan oleh BAN-PT mendapatkan nilai akreditasi A.
Sumber: http://unsoed.ac.id